Statistik Blog : Posting Posting mengejutkan.

Dulu saya menyangka, kalau saya meresensi Da Vinci Code-nya Dan Brown, maka tulisan itu akan menjadi tulisan paling populer di blog ini. Keliru. Kalau menulis Harry Potter, maka akan menjadi hit di blog ini. Lagi lagi keliru. Empat besar tulisan terpopuler adalah : Mana sajakah karya terbesar Agatha Christie, Agatha Christie dan karya karyanya, Ir, Soekarno : dibawah bendera revolusi tentang Genghis Khan, dan Hikayat Kerajaan Sunda. Itulah kenapa saya menyebutnya posting posting mengejutkan. Karena tidak diprakirakan sebelumnya untuk menjadi posting paling banyak disukai.

Untuk saat ini Agatha Christie dan karya terbaiknya telah 635 kali tayang, disusul Agatha dan karya karyanya 578 kali, Soekarno 226 kali, 198 kali untuk Kerajaan Sunda. Rupanya banyak yang penasaran untuk mengetahui mana sajakah karya terbaik Agatha Christie. Tercatat 15 komentar, sejauh ini paling banyak, yang pro dan kontra atas pilihan blog ini (sebenarnya ngarep juga untuk mendapatkan 100 komentar, gitu). Swear, ketika menulis posting ini, ngak nyangka bakalan jadi hit. Urutan kedua juga bukan posting yang 'menjanjikan'. Itu kan hanya lis karya Agatha Christie. Biasa saja.

Yang juga mengejutkan, banyak juga yang mencari tulisan Bung Karno. Ini juga diluar dugaan. Apakah karena bangsa ini mulai merindukan lagi figur seperti si Bung? Sebagai tambahan, saya juga mengupload video tentang Bung Karno di Youtube bertajuk : esa 02 : mengenang si Bung ( Soekarno, revolusi belum selesai ). Malah Jumlah tayangannya melebihi tayangan blog ini hingga kini. http://youtu.be/GTJulQbkPiE

Dan terakhir adalah posting mengenai Kerajaan Sunda. Posting ini menjadi prolog untuk blog saya yang lain berjudul Kerajaan Sunda. Ini menjadi semacam perjalanan panjang untuk mencari jejak karuhun saya yang katanya dulu pernah berjaya selama 1500 tahun. Apa yang menjadi pencarian pribadi atas karuhun, telah menjadi posting yang disukai pula di blog ini.

Ya, memang agak mengejutkan kalau melihat motivasi awal menulisnya.


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Paling Banyak Dibaca