11 Hari Usus Buntu (46)

     Perawat permisi untuk mengganti infus. Diperiksanya stok obat, masih ada katanya. Perawat berlalu, pendeta melanjutkan cerita :
     Tahun 90an saat generasi kedua Chinese mulai tumbuh, naluri ekslusif ini masih melekat. Namun di tahun 2000an kondisinya mulai berubah. Saya tidak mengklaim bahwa perubahan di mulai dari gereja kami, tambah pendeta kemudian. Namun beliau menyaksikan sendiri perubahan itu pada sebuah keluarga Chinese, atau kita sebut Tionghoa saja yang anggotanya terdiri dari tiga generasi. Nenek, anak mantu, dan cucu.
    Sejalan dengan kemakmuran yang mereka raih, keluarga Tionghoa ini memutuskan untuk membeli rumah. Betul tebakan anda, mereka sudah bayar booking fee di rumah kluster.
     Sabtu itu saya belum juga dapat inspirasi untuk materi khotbah besok. Akhirnya diputuskan mengunjungi perpustakaan daerah. Menyortir beberapa buku, dan pilihan dijatuhkan kepada buku Gladwell. Hanya karena pembukaan buku itu yang menarik hati.
     Gladwell berkisah tentang sebuah kota kecil di Amerika, bernama Roseto. Mayoritas penduduknya adalah imigran Itali. Rumah rumah keluarga Itali adalah rumah keluarga besar tiga generasi. Orang orang tua mendapat penghormatan selayaknya dari yang lebih muda.
     Di sana adalah pemandangan biasa bila antar tetangga yang bertemu di jalan jalan, langsung mengobrol di jalanan itu juga. Atau di pasar, di bank, apalagi di gereja. Dimana saja mereka bertemu, keriangan selalu meyertai. Seringkali dilanjutkan dengan makan barbekiu di halaman belakang. Untuk urusan kekayaan, keluarga yang lebih mampu jarang memperlihatkan kekayaannya di  depan warga lain yang kurang beruntung. Mereka juga rutin pergi ke gereja tiap hari minggu.
     Yang menjadikan kota itu Outlier, luar biasa, adalah rata rata warga kota berumur panjang. Secara statistik, warga  yang meninggal hanya karena usia lanjut saja. Tidak ditemukan kasus  meninggal karena penyakit tertentu. Utamanya adalah penyakit jantung yang menjadi epidemik di Amerika kala itu.
     Penyelidikan seorang dokter menyatakan tidak ditemukan makanan rahasia yang menjadikan mereka begitu sehat. Secara geografis, udara di kota itu tidak jauh berbeda dengan kota kota lain di Amerika. Jadi satu satunya sebab adalah, cara mereka hidup.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Paling Banyak Dibaca